Bagi Anda yang sering bertualang atau suka bepergian ke tempat-tempat
dimana kita tak bisa membeli minuman untuk melepaskan dahaga, tampaknya
menjadi masalah tersendiri bagi yang peduli dengan kesehatan. Sulitnya
menemukan air minum yang sehat menjadi tantangan tersendiri. Solusi
terbaik yakni mengusahakan untuk mensterilkan air minum yang ada, dengan
bantuan perangkat yang bisa membunuh kuman di dalam air yang akan
diminum.
Adalah Nano UV Dual Scanner, yakni alat yang mampu
mensterilkan air minum, dimana sanggup menjaga Anda dari bakteri-bakteri
yang berkembang pada air. Alat ini sangat membantu Anda yang senang
bepergian, untuk selalu memiliki air minum yang aman.
Nano UV Dual Scanner tercatat sebagai perangkat yang praktis, dilengkapi
lampu yang memancarkan sinar UV-A dan UV-C. Kedua sinar ini berguna
untuk mematikan 99% mikroorganisme yang merugikan, seperti Bakteri
E.Coli, taphylococcus Aureus, dan Salmonella Typhimurium, dan virus yang
mungkin ditemukan dalam air minum.
Cara penggunaannya pun
sangat mudah, dimana hanya perlu menuangkan air dalam gelas dan
menempatkan Nano UV Dual Scanner di atasnya untuk jangka waktu tertentu.
Alat ini memiliki pengukur waktu yang terintegrasi, yang akan
memberikan durasi yang tepat dari paparan sinar UV bila digunakan dalam
air. Dan bahkan dipermukaan lain seperti uang kertas, ponsel maupun
peralatan masak Anda, untuk mendisfeksi bakteri yang ada secara efektif
dan efisien.
Saat ini perangkat apik ini sudah tersedia di situs retail Amazon, dengan banderol 100 USD atau Rp 960 ribuan.
Fitur Produk:
- Ringan & nyaman, ukuran portabel scanner.
- Built-in timer dan penghitung mundur untuk Air Permukaan dan desinfeksi
- Tombol start aman untuk anak
- Auto shut-off
Tidak ada komentar:
Posting Komentar